Tombol volume iPhone yang terletak di sisi samping body-nya ternyata bukanlah tombol biasa. Tombol bukan sekedar untuk mengatur volume suara. Namun, memiliki berbagai fungsi komplit yang terbilang cukup penting.

Mengenal Fungsi Tombol Volume iPhone
Tombol volume merupakan fitur iPhone yang paling sederhana. Namun, tahukah Anda jika tombol tersebut merupakan software dengan fungsi rahasia.
Jika Anda belum mengetahuinya, sebaiknya cari tahu apa saja fungsi tombol tersebut. Siapa tahu salah satu fungsinya semakin mempermudah pekerjaan Anda. Nah, Anda bisa menemukan dalam ulasan berikut.
Memindai Dokumen
Fungsi rahasia tombol volume yang pertama adalah memindai dokumen. Sayangnya, masih ada pengguna iPhone yang tidak menyadari fitur tersebut. Apakah Anda menjadi salah satunya?
Bagi yang baru saja tahu jika tombol volume iPhone sekaligus bisa memindai dokumen, silahkan mengikuti panduan berikut ini. Caranya mudah, sehingga Anda langsung bisa menerapkannya.
Silakan klik aplikasi kamera kemudian klik tombol Rana/Shutter. Seret bagian sudut tampilan layar hingga sesuai dengan foto dokumen yang Anda maksud. Terakhir, silahkan tekan opsi Keep Scan.
Ada lagi cara lain untuk memindai dokumen melalui tombol volume. Penasaran bagaimana cara tersebut? Satu hal yang pasti adalah lebih mudah ketimbang cara sebelumnya.
Buka aplikasi kamera kemudian pilih fitur Shutter. Setelah itu, tekan tombol volume iPhone untuk mengambil foto dokumen yang Anda butuhkan.
Mengunci Face ID dan Touch ID
Pengguna bisa memblokir Face ID dan Touch ID lebih cepat melalui tombol volume. Hanya dengan menekan dan menahan tombol volume beberapa saat (selama 2 detik).
Tunggu hingga layar layanan telepon darurat teraktivasi. Setelah slider tampil, tekan tombol volume sekali lagi sebagai langkah memblokir Face ID dan Touch ID.
Mengambil Tangkapan Kamera dan Rekam Video
Selanjutnya, pengguna juga bisa memfungsikan tombol volume iPhone untuk mengambil foto atau merekam video. Panduan menggunakannya untuk mengambil gambar adalah tekan tombol volume setelah membuka aplikasi kamera.
Lain halnya jika ingin membuat rekaman video. Anda harus mengubah ke mode video terlebih dahulu. Selanjutnya adalah lakukan langkah-langkah sama dengan saat mengambil foto.
Mengirim Pesan SOS
Fitur Emergency SOS pada iPhone adalah langkah cepat untuk mendapatkan bantuan darurat dengan cara mengirim pesan. Uniknya, fitur ini bisa berfungsi tanpa adanya jaringan seluler. Hal ini karena fitur terintegrasi dengan satelite.
Tekan tombol daya bersamaan dengan salah satu tombol volume. Nantinya, akan terkirim pesan ke kontak yang telah terdaftar sebagai kontak darurat (misal ambulans atau polisi) dan layanan darurat
Apakah tombol volume iPhone dengan berbagai fungsinya tersebut mempermudah pekerjaan Anda? Dengan fungsi yang semakin banyak, maka kita akan sering menekan tombol volume tersebut. Ini berpotensi membuat tombol rawan rusak. Jadi, gunakan seefektif mungkin.